Thursday, September 2, 2010

Bagaimana sih Bekerja Secara Profesional?

IMO (In my opinion), bekerja secara profesional adalah sebagai berikut:
  1. Mengedepankan dan memprioritaskan pekerjaan - pekerjaan sesuai dengan Job Description. Jika kita lebih banyak mengerjakan pekerjaan yang bukan termasuk dalam Job Description atau Job Objective kita, ini sering disebut juga dengan kerja serabutan. Buatlah skala prioritas antara 1 - 3 setiap harinya dan hilangkan angka 4,5 dan seterusnya sebelum prioritas 1 sampai 3 terselesaikan.
  2. Bekerja berdasarkan Standard Operational Procedure (SOP), bukan karena kebijakan yang datangnya dari perorangan karena sebagian besar akan bersifat subjective, tidak dapat dipertanggungjawabkan dan sering berubah - ubah dengan cepat.
  3. Bekerjalah dengan rencana yang matang, buatlah Gantt Chat jangka pendek dan panjang. Semua pekerjaan memerlukan perencanaan, sekalipun pekerjaan yang sifatnya harian. 
  4. Bekerja sesuai jam kerja yang disepakati. Di Indonesia terdapat ketentuan bekerja 8 jam sehari setelah dipotong waktu istirahat (1 jam) dan 5 hari seminggu. Jika kita bekerja lebih dari 8 jam dan lebih sering overtime maka kita tidak bekerja efektif dan efisien. Bekerjalah se-optimal mungkin selama jam kerja, jika waktu tersebut tidak mencukupi untuk menyelesaikan perkejaan kita berarti perusahaan dapat menganalisa dan memberikan solusi yang tepat seperti memperbaiki SOP (flow process) atau mungkin menambah atau mengalokasikan karyawan baru di bagian tersebut.
  5. Gunakan waktu istirahat sebagai waktu istirahat. Kurangi atau hilangkan kebiasaan membicarakan pekerjaan diluar jam kantor atau waktu istirahat, karena selain adanya kemungkinan kebocoran rahasia perusahaan juga membuat anda tidak segar setelah beristirahat dan sebagian besar pembicaraan tersebut tidak bermanfaat banyak seperti hanya membicarakan urusan kantor di ruang meeting. Gunakan tanggal merah di kalender sebagai hari libur terkecuali jika ada pekerjaan yang memang perlu dan atau hanya bisa dikerjakan di tanggal merah tersebut, karena karyawan akan sangat terbantu dan mendapatkan energy positif setelah dapat merasakan libur bersama dengan karyawan yang lainnya.
  6. Tidak mencampuradukkan urusan lain diluar kantor dengan urusan pekerjaan. Mampu memisahkan antara urusan pribadi yang berkepanjangan selama jam kantor. Jangan pernah membeli keperluan kantor dari dompet sendiri karena cepat atau lambat hal ini akan berdampak negatif.
  7. Pastikan kita bekerja dengan aman, buatlah pagar untuk anda sendiri dengan demikian diharapkan kita tidak menjadi korban penyalahan gunaan wewenang atau prosedur.
Semoga bermanfaaat, jika ada tambahan atau unek - unek silakan bicara di kolom komentar dibawah ini.

No comments:

Post a Comment

Thank you to leave a comment for kuyusku. We will get back to you as soon as possible. Have a great day!

Solusi Usaha di Masa Pandemik COVID-19

Sudah lama ingin mengeluarkan uneg - uneg yang ada dalam kepala, tapi baru kali ini saya berkesempatan untuk menuliskannya di blog ini, sil...